aprilhatni.com

Row-row-row My Boat ~ Memicu Kreativitas Anak

Bismillahirrahmanirrahim

Alhamdulillah, bertemu lagi dengan Hari Minggu itu artinya kembali ke rutinitas seperti biasanya, anak-anak masih sekolah, walaupun tinggal dua minggu lagi long holiday. Hari ini ada acara Interhouse untuk Y2 kelasnya Aqmar (semacam kompetisi olahraga antar kelas) dan club (kegiatan ekstrakurikuler kalau di jaman Mamak dulu, hehe)  sampai pukul 14.25. Dan kalau ada club, biasanya anak-anak pulangnya dijemput orang tua, karena sudah nggak ada Bus Sekolah untuk mengantar anak-anak.

Pukul 14.16 aku berangkat ke Sekolah untuk menjemputnya. Setelah sampai kelas, aku lihat ia membawa kerajinan tangan, bentuknya seperti Perahu dan terbuat dari Kertas. Seperti biasa, selama perjalanan menuju ke Rumah, kamipun mengobrol.

"What is that?" Tanyaku pura-pura ga tau, haha…
"This is a Boat" Jawabnya.
"Ohh, very nice. Adek yang bikin?" tanyaku lagi.
"No, this is from Azhan"
"Oh, Adek bisa bikin kayak gini kan?"
"Nanti sampai rumah kita bikin, yuk!" Ajakku.
Dan ia pun mengangguk.

Nah, sesampai di Rumah tentunya setelah ia ganti baju, walaupun belum sempat makan sih, aku memintanya untuk mempersiapkan perlengkapan untuk Origami ini. Hari ini kegiatannya masih seputar Origami, karena pertimbangannya Aqmar terlihat cukup lelah dengan aktivitas di sekolah sehingga di rumah hanya perlu kegiatan yang prosesnya tidak membutuhkan waktu lama untuk menyelesaikannya.

"Adek, kita mulai bikin ini yuk. Coba ambil Paper nya!" Sambil aku tunjuk Perahu kertas yang ia bawa dari Sekolah tadi. Tak lama kemudian, ia datang dengan membawa Kertas yang aku minta tadi. Dan kami pun mulai mengerjakannya. Kakak yang sedang makan dan sejak tadi mengamati kami, juga gak mau ketinggalan. Akhirnya setelah 10 menit, hasil karya kami selesai.
Dan inilah hasilnya…


#Tantangan10hari
#Level9
#Kuliahbunsayiip
#Thinkcreative
#BeCreative
April Hatni
Saya adalah seorang ibu dari dua anak, sekarang berdomisili di Qatar. Saya sangat tertarik dengan Desain, Parenting, dan Psikologi.

Related Posts

Post a Comment